Setelah meninggalkan kehidupan sebagai Deadpool, Wade Wilson mencoba hidup normal meski tanpa semangat. Tetapi saat dunianya berada di ambang kehancuran, ia tidak punya pilihan selain kembali menjadi pahlawan bertopeng, menggandeng Wolverine yang sama-sama enggan terlibat dalam pertempuran tersebut.











